Saturday, November 3, 2012

E Young - After scholl (Multi Instrumentalis)


After scholl adalah GirlBand asal Seoul korea selatan, dijuluki Pussy Cat Dollsnya korea yang dibentuk oleh Pledis Entertainment pada tahun 2009. Mereka dikenal sebagai kelompok GirlBand pertama untuk debut dengan penerimaan yang unik dan standart kelulusan Konsep Girlband yang diterima di Korea. debut pertamanya pada 17 january 2009 dengan komposisi tunggal perdananya yang berjudul, Ah!. Band ini terdiri dari delapan anggota: Jungah , Jooyeon , UEE , Raina , Nana , Lizzy , E-Young dan Kaeun .
Yang menarik dari After School ini adalah Noh Lee Young atau biasa disebut E-Young. Ia adalah personel terbaru dan termuda girl band Korea, After School. After School sendiri adalah sebuah girl band pertama di Korea yang memiliki konsep 'angkatan' dan 'alumni'. Konsep tersebut adalah adaptasi dari sistem di sekolah dimana siswa yang tergabung dalam sekolah akan selalu datang dan pergi setelah dinyatakan lulus. Meski yang pertama di Korea, namun di Jepang konsep tersebut sudah jauh-jauh hari diterapkan oleh girl band Jepang, Morning Musume.
Usianya masih 18 tahun saat ia direkrut oleh grup tersebut. E-Young mungkin satu-satunya anggota girl band K-Pop yang layak menyandang status multi-instrumentalis. Alasannya karena ia tak hanya bisa bernyanyi dan menari, ia mampu memainkan drum, piano, flute, biola, serta teknik slap bass dengan cukup baik, dan bermain gitar dengan teknik Shreder. Mungkin hal tersebut sangat sulit untuk bisa dipercaya. Jadi kita bisa melihat Cuplikan Video dari youtube saat dia bermain gitar. Bukan asal-asalan ia bisa memainkan Lagu Yngwie Malmsteen Far Beyond The sun. Empat jempol buat E-Young.








No comments:

Post a Comment